Nasi Tutug Oncom atau Sangu Tutug Oncom dalam Bahasa Sunda sering disingkat Nasi T.O adalah makanan yang dibuat dari nasi yang diaduk dengan oncom goreng atau bakar. Penyajian makanan ini umumnya dalam keadaan hangat.
Secara bahasa, kata tutug dalam Bahasa Sunda artinya menumbuk. Proses aduk-tumbuk nasi dengan oncom ini menjadi nama jenis makanan yang dikenal dengan nama tutug oncom.
Nasi tutug oncom menjadi makanan khas Tasikmalaya. Walaupun menjadi makanan khas, tutug oncom tidak dapat dibawa menjadi oleh-oleh karena mudah hilang cita rasanya dalam jangka waktu yang tidak lama setelah diracik.
Nasi Tutug Oncom
Bahan:
√ 250 gram oncom, bakar
√ 750 gram nasi putih panas
√ 1 1/2 sendok teh garam
Bahan Bumbu:
√ 10 cm (35 gram) kencur
√ 7 butir bawang merah
√ 4 siung bawang putih
√ 3 buah cabai merah keriting
√ 5 buah cabai rawit merah
Pelengkap:
√ 3 tangkai daun kemangi
√ 1 buah timun, potong-potong
√ 300 gram ikan asin jambal, potong, dan goreng
√ 5 buah tahu goreng
√ 5 buah tempe goreng
Cara membuat:
Bungkus bumbu dalam aluminium foil. Bakar sampai harum dan
matang.
Haluskan kencur, bawang merah, bawang putih, cabai merah
keriting, cabai rawit merah, dan garam dengan ulekan.
Tambahkan oncom. Ulek kasar. Masukkan nasi panas. Aduk rata.
Sajikan bersama pelengkap.
Untuk 5 porsi
0 komentar:
Post a Comment